Masluhatun, XI
IPS 1 SMA 3 Annuqayah
Guluk-Guluk—Selasa (14/02) adalah hari
terakhir dari semua rangkaian gebyar lomba maulid Nabi Muhammad saw SMA 3
Annuqayah. Pada hari Selasa kemarin ada lomba yang paling menarik minat siswi:
Miss SMA.
Ada 4 lomba yang dilombakan pada
hari itu yaitu ragam pesona (kelanjutan hari sebelumnya), ekspresi
gaya pelajar (mading), Miss SMA,
dan komedi. Tiga lomba dilaksanakan pada pagi hari yaitu ragam pesona, mading, dan Miss SMA. Sedangkan komedi
dilaksanakan pada sore hari.
Pada lomba mading, tema yang ditentukan oleh panitia adalah alam sehingga isi mading semua peserta bertemakan lingkungan. Kreativitas peserta benar-benar dimainkan. Juga cara penjelasan
peserta saat mempresentasikan mading kelasnya di depan juri.
Lomba Miss SMA sangat ditunggu-tunggu. Tapi lomba tertunda sebentar
karena 2 dari 3 juri yang ditentukan panitia tidak bisa hadir sehingga panitia harus mencari juri lain saat itu juga.
Setelah Nyai Hj. Lailatul Faizah dan Mus’idah Amin bersedia
menjadi juri mendampingi Rina Husada, S.Pd.,
lomba Miss SMA segera dimulai.
Ada 14 peserta miss SMA,
masing-masing dari kelas XA, XB, XI IPA, XI IPS 1 dan XI IPS 2. Sedangkan untuk
kelas XII IPA dan IPS memang tidak diikutkan karena sebentar lagi akan segera lulus dari SMA 3 Annuqayah. Sedangkan peserta yang dinobatkan
sebagai Miss SMA akan memiliki program-program yang harus dijalankan
selama satu tahun ke depan.
Lomba penutup dari semua lomba
adalah lomba komedi. Semua penonton dan juri dibuat tertawa bahkan sampai terpingkal-pingkal karena
ulah peserta di atas panggung. Walaupun begitu, hikmah atau pelajaran
yang terdapat dalam komedi yang ditampilkan tidak luput dari penilaian juri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar