Siti Mailah, siswi XI IPA SMA 3 Annuqayah, Koordinator Sosialisasi Tim Pupuk Organik School Climate Challenge Competition British Council
Pada hari Sabtu 6 Juni 2009 kemarin, kami Tim Pupuk Organik School Climate Challenge Competition British Council SMA 3 Annuqayah kedatangan tamu dari stasiun TV Madura Channel dan juga TVRI. Mereka hendak meliput kegiatan kami, yakni membuat pupuk organik dari limbah pertanian.
Kami sempat bingung, karena saat tim liputan Madura Channel dan TVRI tiba di SMA 3 Annuqayah, salah satu guru pembimbing kami masih ada kegiatan di rumah dan harus dijemput. Tapi, setelah pembimbing kami datang, kami sangat senang karena peliputan tersebut dapat berlangsung dengan lancar.
Mereka melihat dan meninjau langsung ke tempat pembuatan pupuk organik kami di utara Laboratorium IPA. Mereka meminta kami untuk melakukan praktik langsung bagaimana cara membuat pupuk organik dari jerami. Alhamdulillah segala bahan yang diperlukan tersedia, sisa dari kegiatan pameran kemarin. Setelah praktik tersebut selesai, mereka mewawancarai salah satu guru pembimbing dan anggota tim kami.
Kami tim pupuk organik merasa bangga, dengan kedatangan stasiun TV Madura Channel dan TVRI. Kami merasa semakin optimis dan bersemangat untuk terus mensosialisasikan kegiatan dan produk pupuk kami, karena dengan begitu jaringan kami semakin luas. Tujuan utama kami adalah untuk menyadarkan masyarakat tentang bahaya pupuk kimia dan masyarakat bisa mengurangi pemakaian pupuk kimia seoptimal mungkin. Kita harus mendorong masyarakat untuk mengolah limbah pertanian untuk dijadikan pupuk organik.
2 komentar:
Pupuk terus semangatmu! Majulah..
Terima kasih, untuk Machan dan TURI
(dulu semasih kecil, saya tidak bisa membedakan antara hurup "u" dan "ve":; TVRI pun dibaca TuRI)
mai...mai...pesen pupuknya ya...10 kg untuk petani yang saat ini lagi kekurangan pupuk.saya tunggu ya...
Posting Komentar